mavika
New member

Memiliki usaha modal kecil dan bisa meraup keuntungan cukup besar, pasti banyak yang menginginkan. Ini bisa dikatakan peluang usaha modal kecil, karena untuk membuat jus sangat murah sekali tetapi bisa menjualnya 150% hingga 300% dari harga buah yang dibuat jus. Dan alat yang digunakan hanya alat pembuat jus juga, harganya tidak sampai jutaan.
Bagaimana memulai usaha jus
Meskipun usaha ini tergolong murah dan mudah, tetapi kita tidak boleh mengabaikan memilih tempat. Usahakan tempat penjualan jus luas dan berada di sekitar taman. Jika terpaksa di ruangan tertutup. Apabila kita memiliki pekarangan yang cukup luas, itu sudah sangat tepat sekali untuk memulai bisnis ini.Yang kita perlu lakukan sesudah itu adalah membeli peralatan pembuat jus dan gelas-gelasnya, juga meja dan kursi. Sebaiknya setiap meja bisa digunakan dari 2 sampai 6 orang, dan meja yang kita sediakan berjumlah minimal 6.
Itu saja belum cukup, kita masih harus memasang papan nama dan berpromosi agar tempat kita dikenal. Promosi cukup pada beberapa saat sebelum dan sesudah pembukaan saja, sesudah itu kita manfaatkan promosi dari mulut ke mulut para konsumen. Hal ini bisa kita dapat jika konsumen kita puas.
Kunci Sukses Usaha Jus
- Bermacam menu dan bahan baku,Jus yang kita jual sebaiknya beraneka macam. Selain itu buah-buahan yang kita gunakan sebagai bahan baku juga berkualitas. Bisnis ini tidak boleh menggunakan sembarangan bahan baku. Gula juga harus asli.
Sebagai tambahan kita bisa juga menjual makan-makanan yang tidak berat, antara lain roti, lumpia, jajanan pasar dan lain-lain. Agar suasana tempat penjualan sepi, kita bisa memutarkan lagu yang sedang hits agar pelanggan betah dan ingin mampir lagi.
- Kenyamanan dan kebersihan tempat,
Dua hal ini bisa menjadi sesuatu yang paling diharapkan orang ketika ingin datang ke suatu rumah makan atau restoran. Karena itu kita sebaiknya memperhatikannya
- Lokasi,
Lokasi paling tepat untuk usaha ini adalah berada di dekat jalan raya besar dan dekat dengan kampus atau pusat pertokoan.
Strategi Promosi Usaha Jus
Untuk berpromosi kita dapat menyebarkan leaflet, brosur dan semacamnya. Untuk meminimalkan biaya, sebaiknya kita pilih terlebih dahulu segmen pasar yang kita tuju lalu fokuskan kegiatan penyebaran itu pada segmen tersebut. Bisnis ini tidak tergolong besar, sehingga mungkin berpromosi di media massa masih belum perlu, meski sah-sah aja untuk melakukannya.Analisan BEP Usaha Jus
Investasi AwalPeralatan membuat jus, piring, gelas, dll Rp. 2.500.000,-
Meja dan kursi Rp. 5.000.000,-
Total Rp. 7.500.000,-
Total Pendapatan (omset) Rp. 15.000.000,-
Biaya operasional :
Gaji pegawai 2 orang Rp. 1.600.000,-
Bahan baku, makanan Rp. 8.400.000,-
Total Rp. 10.000.000,-
Keuntungan per bulan Rp. 5.000.000,-
Analisa BEP
Investas Awal : Keuntungan = Rp. 7.500.000 : Rp. 5.000.000 = 1,5 bulan